Minggu, 02 Oktober 2011

Lovely Lausanne

Lausanne adalah kota yang menjadi markas komite Olimpiade dunia. Saya mengunjungi kota ini pada tanggal 26 September 2011. Saya memberanikan diri jalan sendiri, for the sake of experience, hehehe.

Ternyata, mengeksplorasi Lausanne tidaklah sulit. Kota ini memiliki satu-satunya fasilitas metro, semacam MRT di Singapura. Dengan menggunakan transportasi umum ini, awalnya saya mengunjungi Ouchy, yaitu dermaga yang merupakan pinggiran Lake Lemac (Danau Geneve). Sayang, mungkin saya datang di saat yang salah, karena pada saat itu tidak banyak yang bisa dilihat selain birunya air danau dan kapal-kapal yang bersandar di tepi dermaga. Katanya, pada saat summer/musim panas, kita bisa menemui banyak festival musik, makanan maupun olahraga air. Namun pada saat saya berkunjung tersebut tidak banyak yang bisa dilihat.


Lain halnya ketika setelah itu saya datang ke Lausanne Cathedral. Saya sudah sering berkunjung ke beberapa gereja katedral sebelumnya, but I must say, this one is simply the best. Banyak hal yang membuat saya terkagum-kagum, antara lain ukiran di langit-langit katedral yang masih terawat baik maupun makam-makam kuno yang kondisinya masih bagus meskipun sudah berusia ratusan tahun.


Pada hari itu pun, saya berjanji pada diri saya sendiri untuk mengunjungi Lausanne lagi suatu hari nanti. Aah, satu hari tidak pernah terasa cukup. :)

MP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar